Percepatan Vaksinasi Covid-19

Percepatan Vaksinasi Covid-19

Pemberian Vaksin Covid-19 adalah salah satu upaya untuk mengatasi pademi covid-19. Dengan vaksinasi covid-19 bisa terbentuk kekebalan kelompok (Herd Immunity), kekebalan kelompok ini terbentuk jika kelompok masyarakat dalam satu wilayah sudah 70% selesai divaksin.

Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pamekasan sampai saat ini masih belum mencapai target 70%. Untuk itu Pemerintah Daerah Kabupaten Pamekasan melakukan percepatan Vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat di Pamekasan.

Percepatan Vaksinasi Covid-19 Puskesmas Sopaah

Guna mendukung usaha percepatan Vaksinasi Covid-19 di Pamekasan, khususnya wilayah kerja UPT Puskesmas Sopaah. Maka Puskesmas Sopaah berupaya mendekatkan vakasin ke masyarakat dengan membuka Pelayaan Vaksinasi Covid-19 di Puskemas Sopaah dan tempat-tempat fasilitas kesehatan yang ada di Desa. Serta lebih dari itu petugas Puskesmas Sopaah juga melakukan penyuluhan dan Vaksinasi Covid-19 secara langsung Rumah ke Rumah Warga di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Sopaah.

Percepatan Vaksinasi Covid-19 Puskesmas Sopaah

Dengan percepatan Vaksinasi Covid-19 yang telah dilakukan ini diharapkan, semoga Pandemi Covid-19 ini bisa segera selasi. Agar masyarakat bisa hidup sehat, dan bisa beraktifitas normal kembali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *